383. ANALISIS KEPUASAN MASYARAKAT DALAM PELAYANAN PUBLIK PADA KANTOR KECAMATAN NGARAS KABUPATEN PESISIR BARAT

 


Belum optimalnya pelayanan yang diberikan pada kantor Kecamatan Ngaras Kabupaten Pesisir Barat diilihat dari fasilitas yang masih kurang memadai, seperti tidak  adanya fasilitas ruang tunggu  yang menyebabkan warga merasa lelah  padahal  sudah  jauh-jauh  untuk  membuat  KTP  namun  tidak  diberikan fasilitas  yang  baik.  Kemudian  adanya  fasilitas  yang  kurang  memadai  juga seperti alat perekaman berupa kamera, Kurangnya informasi pada persyaratan pelayanan yang menyebabkan masyarakat tidak dapat melanjutkan   proses pembuatan    surat    keterangan    tidak    mampu    karena  terdapat  berkas  yang kurang. kemudian ketidakpastian terhadap waktu pelayanan sehingga masyarakat
harus menunggu lama bahkan harus kembali pulang karena di hari yang sama tidak merima layanan. Hal itu semua menandakan rendahnya fasilitas layanan yang dberikan kepada masarakat, sehingga belum dapat memenuhi kualitas yang diharapkan masyarakat. Hal ini ditandai juga dengan adanya berbagai keluhan masyarakat yang juga disampaikan melalui media massa, sosial media sehingga dapat  menimbulkan  citra  yang  kurang  baik  terhadap  aparatur  pemerintah. Padahal yang  semestinya  adalah  menerima  pelayanan  yang memuaskan dari aparatur pemerintah merupakan hak yang di miliki setiap masyarakat. 
Tujuan   penelitian   untuk   mengetahui   kepuasan   masyarakat   dalam pelayanan publik pada Kantor Kecamatan Ngaras Kabupaten Pesisir Barat dan untuk     mengetahui     pelayanan     publik     pada   Kantor  Kecamatan  Ngaras Kabupaten Pesisir Barat. Metode penelitian menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis yang digunakan analisis kualitatif. 
Kepuasan masyarakat dalam pelayanan publik pada Kantor Kecamatan Ngaras Kabupaten Pesisir Barat masih berbelit –belit dan tidak sesuai dengan yang tertera dalam syarat yang harus dikerjakan oleh masyarakat   hal ini dikarenakan tingkat pendidikan para staff masih rendah dalam kantor kecamatan Ngaras sehingga segala  peraturan  formalitas  saja dan  pelayanan  publik  yang diberikan di Kecamatan Ngaras Kabupaten Pesisir Barat masih belum memadai, hal ini sesuai dengan pernyataan masyarakat terhadap banyaknya keluhan yang dirasakan saat menerima pelayanan. Saran hendaknya kualitas dan kapasitas pelayanan publik pada Kecamatan Ngaras Kabupaten Pesisir Barat dapat ditingkatkan lebih baik lagi dalam mewujudkan pelayanan dengan baik agar memenuhi segala yang diperlukan oleh masyarakat dan hendaknya pegawai Kecamatan Ngaras dapat lebih fokus lagi kepada pelayanan publik agar masyarakat merasa lebih dilayani dengan baik 
 


©2024 Repository Saburai. All rights reserved