METODE PENERIMAAN KARYAWAN

KATA PENGANTAR  
 
Puji syukur saya panjatkan kepada Allah SWT., karena atas
berkat dan rahmat-Nya, saya dapat menyelesaikan buku ini.
Penulisan buku merupakan buah karya dari pemikiran penulis
yang diberi judul “Metode Penerimaan Karyawan”. Saya
menyadari bahwa tanpa bantuan dan bimbingan dari berbagai
pihak sangatlah sulit bagi saya untuk menyelesaikan karya ini. Oleh
karena itu, saya mengucapkan banyak terima kasih pada semua
pihak yang telah membantu penyusunan buku ini. Sehingga buku
ini bisa hadir di hadapan pembaca. 
Buku ini mencoba memulai dari konsep penerimaan
karyawan dalam sebuah perusahaan. Seiring perkembangan ilmu
pengetahuan dan teknologi, maka antara sesama perusahaan akan
menghadapi persaingan secara kualitas, kuantitas dan ketepatan
waktu, berhubungan dengan permintaan pasar, persoalan tersebut
menggambarkan betapa pentingnya peran manajemen dalam suatu
perusahaan, menyangkut pemberdayaan sumber daya manusia
yang memiliki pendidikan berkeahlian dan berketrampilan, guna
menciptakan daya saing yang tinggi dan peningkatan profitabilitas
Penulis menyadari bahwa buku ini masih jauh dari
kesempurnaan. Oleh karena itu kritik dan saran yang membangun
sangat dibutuhkan guna penyempurnaan buku ini. Akhir kata saya
berharap Tuhan Yang Maha Esa berkenan membalas segala
kebaikan semua pihak yang telah membantu. Semoga buku ini akan
membawa manfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan.

 


Penulis  
 
 Penulis  
: Nuzleha, S.E., M.Si., M.M. 


©2024 Repository Saburai. All rights reserved