PENGARUH PENGAWASAN TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN PADA PT. INDOKOM DI KABUPATEN PENGAWASAN TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN PADA PT. INDOKOM DI KABUPATEN PENGAWASAN TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN PADA PT. INDOKOM DI KABUPATEN LAMPUNG SELATAN


2018

HENDRA SUSILO



Pengawasan merupakan unsur penting bagi karyawan dan berguna bagi
perusahaan untuk menetapkan kebijaksanaan selanjutnya. Upaya meningkatkan
kinerja sumber daya manusia dapat dilakukan melalui penerapan kepuasan kerja akan
mendukung tercapainya maksud dan tujuan perusahaan untuk dapat terus berkembang
dan bertahan dalam kurun waktu yang lama. Masalah dalam penelitian ini adalah
masih adanya karyawan merasa mendapatkan penilaian yang kurang baik, tidak
tercapainya target kerja, rendahnya semangat kerja serta kurangnya kerjasama antar
karyawan dan keengganan membantu rekan kerja yang mengalami kesulitan serta
kurangnya tanggung jawab karyawan yang diketahui dari tidak sesuainya pelaksanaan
tugas dengan  prosedur kerja yang telah ditetapkan perusahaan. Adapun permasalahan
penelitian adalah: “Apakah pengawasan berpengaruh terhadap kepuasan kerja
karyawan pada PT Indokom Samudra Persada. 
 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengawasan terhadap
kepuasan kerja karyawan PT Indokom Samudra Persada. Variabel yang  digunakan
dalam penelitian ini adalah variabel pengawasan sebagai variabel X dan kepuasan
sebagai variabel Y. Adapun hipotesis dalam penelitian ini adalah “Pengawasan
berpengaruh terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT Indokom Samudra Persada”.
Populasi penelitian ini adalah seluruh karyawan PT Indokom Samudra Persada maka
dalam penelitian ini di sebut dengan penelitian sensus ditentukan sebanyak 35 orang. 
Adapun alat analisis yang digunakan adalah analisis kualitatif dan kuantitatif.
Hasil perhitungan menyimpulkan terdapat pengaruh positif dan signifikan antara 
pengawasan terhadap kepuasan kerja karyawan PT Indokom Samudra Persada. Hasil
pengujian diketahui bahwa nilai t hitung adalah 6.620 > t tabel yaitu 1,690 sehingga
H

ditolak H
diterima yang berarti pengawasan berpengaruh signifikan terhadap
kepuasan kerja pada tingkat kepercayaan 95%.

Kata Kunci : 



©2024 Repository Saburai. All rights reserved