ANALISIS PENGEMBANGAN KARIER TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN PADA PT. SUMBER ALFARIA TRIJAYA Tbk DI BANDAR LAMPUNG

Pengembangan karier berpengaruh dalam menciptakan kepuasan kerja 
karyawan, pengembangan karier juga merupakan hal yang krusial karena
manajemen dapat meningkatkan produktivitas, meningkatkan sikap karyawan
terhadap pekerjaannya dan membangun kepuasan kerja yang lebih tinggi. Proses
pengembagan karier yang terjadi Pada PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk di Bandar
Lampung yaitu belum mencapai hasil yang di inginkan, masih banyak karyawan
yang bekerja dengan tidak berorientasi kepada peningkatan kemampuan dan
karier serta terkesan enggan untuk mengemban tanggung jawab yang lebih besar
dan kurangnya pengetahuan mengenai tupoksi pekerjaan yang diemban dan karier
yang seolah-olah jalan ditempat. Efek yang diharapkan dari kepuasan kerja yang
dimaksud oleh peneliti adalah kepuasan kerja karyawan yang diukur dari beberapa
unsur yaitu pengetahuan karyawan tentang tugas-tugasnya, indikasi kerja yang
berkaitan dengan sejauh mana karyawan dapat melaksanakan tanggung jawab
kerjanya, keterampilan karyawan dalam memberikan pelayanan kepada
konsumen. 
Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pengembangan
karier terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk Di
Bandar Lampung. Metode yang penulis gunakan menggunakan data primer dan
data sekunder. Penelitian yang akan dilaksanakan jenis Penelitian Deskriptif. Jenis
penelitian ini adalah penelitian yang bermaksud membuat pemaparan secara
sistimatis, faktual, dan akurat mengenai fakta-fakta dan sifat-sifat populasi
tertentu. Penelitian ini menggunakan 30 responden penelitian.  
Dari hasil pengolahan data telah berhasil ditemukan jawaban hipotesis yakni
sebagai berikut; terdapat pengaruh Pengembangan Karier (X) terhadap Kepuasan
Kerja (Y), dengan tingkat pengaruh (R-square) sebesar 47,60% yang berarti
Pengembangan Karier memberikan pengaruh sebesar 47,60% terhadap Kepuasan
Kerja. Dari persamaan regresi Y = 15,514 + 0,624 X dan ini sesuai dengan hasil
persamaan regresi bila Pengembangan Karier di tingkat satuan maka akan
menghasilkan Kepuasan Kerja sebesar 0,624 satuan.


Kata kunci : 


©2024 Repository Saburai. All rights reserved