PENINGKATAN DISIPLIN KERJA PEGAWAIMELALUI PENERAPAN ABSENSI ONLINE DI DINAS PEMUDA DAN OLAHRAGAPROVINSI LAMPUNG


2020

OKTA DWI PRAMITA



 

Pencatatan absensi pegawai merupakan salah satu faktor penting dalam pengelolaan sumber daya manusia (SDM) / Human Resources Management).
Informasi yang mendalam dan terperinci mengenai kehadiran seorang pegawai dapat menentukan prestasi kerja seseorang, gaji/upah prestasi kerja, atau kemajuan instansi/lembaga secara umum. Penerapan absensi online dilakukan agar memudahkan atasan untuk melihat tingkat kedisiplinan dari masing-masing pegawai. Masalah yang dihadapi adalah masih adanya karyawan yang hadir  diatas jam mulai masuk kerja dan pulang masih dalam jam kerja, masih adanya karyawan yang hanya mementingkan kehadiran namun mengesampingkan tugas pokoknya dikarenakan kurangnya kesadaran terhadap tingkat disiplin kerja Pegawai. Perumusan masalah dalam Penelitian ini adalah apakah ada pengaruh peningkatan disiplin kerja pegawai melalui penerapan absensi online di Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Lampung. Tujuan dari Penelitian adalah untuk mengetahui Peningkatan Disiplin Kerja Pegawai Terhadap Penerapan Absensi Online di Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Lampung. Hipotesis penelitian yang diajukan adalah “ Ada peningkatan disiplin pegawai melalui penerapan absensi online di Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Lampung”.
Metode penelitian menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil uji t didapatkan nilai t hitung = 1,770 Apabila dibandingkan dengan ttabel pada taraf signifikan 0,05 yaitu 1,699 maka thitung = 1,770 > ttabel 1,699 sehingga dapat disimpulkan bahwa hipotesa menyatakan terdapat pengaruh antara variable Penerapan Absensi Online (X) terhadap Disiplin Kerja Pegawai (Y) pada Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Lampung. Jadi variable Penerapan Absensi online (X) berpengaruh terhadap variable Disiplin Kerja Pegawai (Y) dan hal ini didukung penelitian terdahulu oleh Andisa Risfania Syahputri, 2017. Persamaan regresi antara variable Penerapan Absensi Online dan Disiplin Kerja pegawai adalah Y = 33,104 + 0,452 + e , yang artinya setiap kenaikan satu point daripada variable penerapan absensi online akan diikuti oleh naiknya variable disiplin kerja pegawai pada Dinas Pemuda dan Olahraga ProvinsiLampung sebesar 0,452 point. 


©2024 Repository Saburai. All rights reserved