ABSTRAK
PENGARUH KEPEMIMPINAN TERHADAP DISIPLIN KERJA KARYAWAN PADA TOKO JEQA KOMPUTER LAMPUNG
Oleh
RAMA DANNY
Permasalahan dalam penelitian ini adalah 1). Kurangnya perhatian terhadap sumber daya manusia atau karyawan yang ada oleh pimpinan sehingga mengakibatkan menurunnya tingkat kedisiplinan karyawan akibat masih banyak karyawan yang datang terlambat.2). Banyaknya jumlah absensi karyawan harus menjadi perhatian penting bagi pimpinan karena dengan seringnya absensi karyawan menunjukkan kepemimpinan yang ada kurang maksimal sehingga menyebabkan rendahnya tingkat kedisiplinan karyawan. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan terhadap disiplin kerja pada Toko Jeqa Komputer Lampung. Hipotesis penelitian adalah kepemimpinan berpengaruh terhadap Disiplin kerja di Toko Jeqa Komputer Lampung.
Pengumpulan data yang digunakan berupa data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi dan quisioner/ daftar pertanyaan. Sampel dalam penelitian ini terdiri dari jumlah responden sebanyak 25 orang responden karyawan Toko Jeqa Komputer Lampung. Metode analisis yang digunakan adalah dengan metode regresi linier sederhana.
Berdasarkan analisa kuantitatif diperoleh Koefisien Determinasi antara
Kepemimpinan (X) dengan Disiplin Kerja (Y) adalah KD = R2 = 0,5982 = 0,358
= 0,3581 x 100% = 35,81 %. Berdasarkan penjelasan di atas maka dapat diambil kesimpulan bahwa Pengaruh Kepemimpinan terhadap Disiplin Kerja adalah sebesar 35,81 %, sedangkan sisanya ditentukan oleh variabel lain.sisanya dijelaskan oleh variabel lain diluar dari variabel penelitian ini. Saran yang dapat diberikan adalah 1). Pimpinan dalam organisasi hendaknya seorang pemimpin harus memberikan tugas yang sesuai dengan jabatannya sehingga dapat meningkatkan disiplin kerja para karyawannya. 2). Pemimpin harus mampu berkomunikasi dengan baik, ini sangat dibutuhkan karyawan untuk menjaga hubungan yang harmonis dalam melaksanakan pekerjaannya dalam rangka meningkatkan Disiplin Kerja sehingga tujuan organisasi dapat dicapai dengan baik dan optimal, serta kelancaran pelaksanaan kegiatan tetap terjamin. 3). Hasil Penelitian menunjukkan bahwa ternyata masih ada variabel lain yang berpengaruh terhadap disiplin kerja sehingga disarankan untuk peneliti selanjutnya untuk dapat melakukan penelitian terhadap variabel tersebut.